Salah satu kawasan di Purus, pohon jenis Batang Baru dengan Panjang lebih kurang 15 Meter berdiameter lebih kurang 100 Cm dilaporkan tumbang dan
menimpa warung, hingga mengakibatkan 3 orang terjebak di dalamnya.
Peristiwa itu terjadi sekitar Pukul 16.00 WIB di Taman Elo Pukek Pantai Purus Padang Kelurahan Purus Kecamatan Padang Barat.
Mendapat laporan, Tim Reaksi Cepat Penanggulangan Bencana (TRC PB)
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Padang di bawah Komando Kalaksa BPBD dan Kabid KL segera terjun ke lokasi.
"Ya telah dilakukan pembersihan Pohon Tumbang, dan berhasil mengevakuasi tiga orang korban yang terjebak di dalam warung. Selanjutnya dibawa ke rumah sakit," kata Kalaksa Hendri Zulviton melalui Kabid KL Al Banna.
Dia menambahkan, selanjutnya korban yang berhasil dievakuasi telah dibawa ke rumah sakit terdekat untuk dilakukan penanganan intensif.
Akibat peristiwa itu, PUSDALOPS-PB BPBD Kota Padang melaporkan kerugian ditaksir sekitar Rp15 Juta.
PUSDALOPS-PB BPBD Kota Padang juga melaporkan, selain BPBD Kota Padang,
tim di lapangan terdiri dari personel Damkar Kota Padang, Anggota TNI dan Polri, PMI Kota Padang serta Rumah Zakat.
Selain pohon tumbang, juga terjadi bencana longsor di Jalan Padang - Solok, Panorama I kawasan Sitinjau Lauik, Kecamatan Lubuk Kilangan. (mz)
0 comments:
Post a Comment