26 February 2025

Jawaban Gubernur Atas Pandangan Umum Fraksi Diinterupsi Anggota Fraksi Nasdem DPRD Sumbar


PADANG, (GemaMedianet.com) | Penyampaian jawaban gubernur atas pandangan umum fraksi-fraksi DPRD Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) terhadap Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang Sistem Penyelenggaraan Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) mendapat interupsi dari Anggota DPRD Sumbar, Rabu (26/2/2025).

Interupsi itu berlangsung saat Pj Sekretaris Daerah Provinsi Sumbar (Sekdaprov) mewakili Wakil Gubernur Sumbar menyampaikan jawaban gubernur atas pemandangan umum Fraksi Partai Nasdem.


Anggota DPRD Abdul Rahman menilai apa yang disampaikan gubernur itu bertolak belakang dengan pandangan umum Fraksi Nasdem yang disampaikan dalam rapat paripurna sehari sebelumnya sebelumnya, Selasa (25/2).


"Interupsi pimpinan sidang, apa yang disampaikan Pj Sekdaprov Sumbar sebagai jawaban gubernur atas pandangan umum Fraksi Partai Nasdem pada rapat paripurna sebelumnya sangat bertolak belakang," ungkap Abdul Rahman, Mantan Wakil Bupati Solok Selatan (Solsel) dua periode ini.


BACA JUGA : DPRD Sumbar Paripurnakan Penyampaian Jawaban Gubernur Atas Pandangan Umum Fraksi-fraksi Terhadap Ranperda SPBE


Menurutnya, yang ditanyakan sebelumnya manfaat konkret yang dirasakan oleh masyarakat dengan kehadiran perda yang telah ditetapkan sebelumnya hingga sekarang. 


"Bagaimana mungkin didapat manfaat yang dirasakan oleh masyarakat terhadap Ranperda SPBE yang belum ditetapkan. menjadi perda. Tentu, berjalan dulu baru dirasakan manfaatnya. Nah, perda-perda yang telah ada selama ini itu bagaimana manfaatnya," terang Abdul Rahman.


Tidak profesional namanya, jika begini jawaban gubernur terhadap pandangan umum fraksi-fraksi terutama Fraksi Partai Nasdem.


Apa yang disampaikan Abdul Rahman itu diinterupsi pula oleh Anggota Fraksi PKS, Rafdinal. Menurutnya, Sekdaprov Sumbar hanya membacakan jawaban gubernur atas pandangan umum fraksi-fraksi.


"Lebih optimalnya nanti didalami lagi dalam pembahasan di komisi terkait," ungkap Rafdinal. 


Apa yang disampaikan Rafdinal itu diamini oleh pimpinan sidang, Nanda Satria. "Ya, apa yang masih kurang penjelasannya, nanti akan kita dalami dalam pembahasan berikutnya di komisi terkait. Oke ya pak Abdul Rahman," jawab Nanda Satria yang diiyakan oleh anggota DPRD asal Fraksi Partai Nasdem tersebut.


Rapat paripurna yang berlangsung di ruang utama Gedung DPRD Sumbar itu dipimpin Wakil Ketua DPRD Sumbar Nanda Satria didampingi Wakil Ketua M Iqra Cissa, Evi Yandri dan Ketua DPRD Sumbar Muhidi. Sementara dari Pemerintah Provinsi Sumatera Barat (Pemprov Sumbar) dihadiri Pj Sekdaprov Yozarwardi mewakili Wakil Gubernur Vasko Ruseimy beserta sejumlah asisten dan kepala OPD. (mz)

0 comments:

Post a Comment

PRAKIRAAN CUACA

eqmap

SOLOK SELATAN

HJP Sumatera Barat

POLDA SUMBAR

iklan

TwitterFacebookGoogle PlusInstagramRSS FeedEmail

Statistic Views

Iklan

Iklan

Terkini

Iklan

FACEBOOK - TWEETER

Iklan

BUMN

Iklan

REMAJA DAN PRESTASI

Iklan

iklan

Blog Archive