30 September 2024

KPI Dinilai Berperan Besar Bantu Pemko Padang



PADANG, (GemaMedianet.com) | Penjabat (Pj.) Wali Kota Padang, Andree Algamar menyampaikan apresiasi kepada Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) atas perannya dalam membantu sosialisasi program pemerintah daerah, terutama terkait edukasi kebencanaan di Kota Padang.

Hal itu dikatakannya saat menyambut kedatangan Ketua KPI Pusat, Ubaidillah di Rumah Dinas Wali Kota Padang, Minggu (29/9/2024).

Andree menyatakan bahwa pihaknya menggandeng KPI di dalam menyebarkan informasi kesiapsiagaan bencana yang menjadi fokus Pemerintah Kota Padang saat ini.

"Saat ini, kami menggandeng KPID untuk membantu sosialisasi kesiapsiagaan ancaman megathrust, karena ini menyangkut nyawa banyak orang. Alhamdulillah kerja sama ini berjalan dengan baik," ujarnya.

Ia menambahkan, informasi yang akurat tentang tindakan darurat sangat penting agar masyarakat tidak salah bertindak dan pani.

"Pemerintah Kota Padang telah melakukan sosialisasi tentang langkah-langkah yang harus dilakukan ketika gempa terjadi, termasuk informasi mengenai tempat evakuasi dan tanda-tanda rambu evakuasi," terang dia.

Mengakhiri sambutannya, Andree menekankan pentingnya peran penyiaran dalam mencerdaskan masyarakat. 

"Saya berharap penyiaran di Sumbar semakin berkualitas sehingga dapat meningkatkan pelayanan pemerintah daerah dan menambah kecerdasan masyarakat kita," tutupnya.

Sementara itu, Ketua KPI Pusat Ubaidillah mengatakan lembaga penyiaran dapat memgambil peran dalam sosialisasi bencana lewat iklan layanan masyarakat.

Iklan layanan masyarakat dapat mengedukasi masyarakat sehingga tidak hanya mengurangi jumlah korban, tetapi juga meminimalkan kerugian.

"Kalau Informasi terkait kebencanaan dapat tersampaikan dengan baik kepada masyarakat, harapannya tentu dapat meningkatkan kesadaran dan kesiapsiagaan dalam menghadapi potensi bencana," tandasnya. (d)

0 comments:

Posting Komentar

PRAKIRAAN CUACA

eqmap

SOLOK SELATAN

Iklan

POLDA SUMBAR

iklan

TwitterFacebookGoogle PlusInstagramRSS FeedEmail

Statistic Views

Iklan

iklan

Terkini

Iklan

FACEBOOK - TWEETER

Iklan

BUMN

Iklan

REMAJA DAN PRESTASI

Iklan

iklan

Arsip Blog