02 September 2023

Kampus Universitas Perti Segera Berdiri di Padang


PADANG, (GemaMedianet.com| Wali Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar) Hendri Septa menyambut baik bakal berdirinya Universitas Persatuan Tarbiyah Islamiyah (Perti) Sumatera Barat (Sumbar) yang berlokasi di kawasan Padang Sarai, Kecamatan Koto Tangah.

Hal itu disampaikannya sewaktu menghadiri kegiatan peletakan batu pertama tanda awal pembangunan kampus perguruan tinggi milik Yayasan Tarbiyah Islamiyah (Yastis) Sumbar tersebut, Jumat (1/9/2023) siang.. 

Adapun selain peletakan batu pertama tersebut, dalam kesempatan itu juga digelar peresmian Masjid Jami' Perti Kota Padang. Peresmian ditandai dengan penandatangan prasasti masjid dan pengguntingan pita oleh Ketua Majelis Pembina Perti Pusat Oesman Sapta.

Selanjutnya juga dilangsungkan Pelantikan Pengurus Cabang (PC) Perti Kota Padang Periode 2023-2028 yang diketuai Salmadanis oleh Ketua Pengurus Daerah (PD) Perti Sumbar Sufyarma Marsidin.

Juga hadir saat itu Ketua Umum Pengurus Pusat (PP) Perti M. Syarfi Hutauruk, Anggota DPD RI Leonardy Harmainy, Wali Kota Padang Panjang Fadly Amran yang juga Ketua DPW Gebu Minang Sumbar serta Ketua LKAAM Sumbar Fauzi Bahar, Kakan Kemenag Padang Edi Oktaviandy dan unsur terkait lainnya.

"Alhamdulillah, atas nama pribadi dan Pemerintah Kota Padang saya sangat menyambut baik beberapa agenda kegiatan yang digelar oleh PC Perti Kota Padang dalam kesempatan ini. Mulai dari peresmian Masjid Jami' Perti Kota Padang, Pelantikan PC Perti Kota Padang Periode 2023-2028 hingga peletakan batu pertama pembangunan Universitas Perti Sumbar," ungkap Wali Kota.


Wako Hendri berharap, dengan hadirnya Masjid Jami' Perti Kota Padang diharapkan menjadi pusat kegiatan keagamaan atau Islamic Center bagi warga yang didukung oleh Perti Kota Padang. 


Sedangkan terkait pelantikan PC Perti Kota Padang masa bakti 2023-2028, pemimpin Kota Padang itu menitip harapan agar pengurus yang baru mampu menjalankan amanah dengan baik dan lebih memajukan kiprah Perti Kota Padang ke depan. 


"Terkhusus akan dibangunnya Universitas Perti Sumbar kita tentu mendoakan semoga pembangunannya berjalan dengan lancar dan selesai sesegera mungkin. Semoga hadirnya kampus perguruan tinggi Islam di sini akan memberikan banyak manfaat bagi kemajuan pendidikan khususnya di Kota Padang dan Sumbar pada umumnya," tukas Wako agamis yang menerima penyematan pin Perti oleh Ketua PC Perti Kota Padang Salmadanis saat itu.

Sementara itu Ketua Majelis Pembina Perti Pusat Oesman Sapta memberikan apresiasi atas kemajuan pesat Perti Kota Padang sejauh ini.

"Perti Kota Padang luar biasa. Punya tanah dua hektar, sekarang mampu mendirikan sebuah masjid dan juga mendukung pembangunan Universitas Perti Sumbar yang dimulai peletakan batu pertamanya hari ini. Ini patut kita apresiasi," ucapnya. 

"Alhamdulillah Perti Kota Padang telah memiliki masjid untuk pertama kalinya. Begitu juga rencana pembangunan perguruan tinggi yang di Indonesia ini adalah yang perdana. Sekarang saya bantu dulu Rp1 miliar untuk mendukung pembangunannya," tukas Ketua DPD Gebu Minang tersebut yang disambut antusias ratusan hadirin saat itu. 

(pkp) 

0 comments:

Posting Komentar

PRAKIRAAN CUACA

eqmap

SOLOK SELATAN

Iklan

POLDA SUMBAR

iklan

TwitterFacebookGoogle PlusInstagramRSS FeedEmail

Statistic Views

Iklan

iklan KPU Pesisir Selatan

Terkini

Iklan

FACEBOOK - TWEETER

Iklan

BUMN

Iklan

REMAJA DAN PRESTASI

Iklan

iklan

Arsip Blog