31 Agustus 2023

Pembelajaran UNESCO Terkait Save The Planet Oleh Guru Korea



Oleh  : Fitra Murni AR

(Guru SMAN 3 Padang  Panjang)

Alhamdulillah, setelah berhasil melaksanakan dua kali pembelajaran pada bulan Agustus, 2023 antara SMAN 3 Padang Panjang, Indonesia dengan Gangwon Foreign Language High School, Korea dengan dua topik yang sangat menarik, yaitu Pengenalan Umum tentang Indonesia. dan Pengenalan Budaya Korea “K-Pop” yang merupakan bentuk dari Budaya Modern Korea yang sangat digandrungi anak muda. SMAN 3 Padang Panjang dan Gangwon Foreign High School kembali menggelar kegiatan yang tidak kalah menariknya yaitu Pembelajaran terkait save the planet (selamatkan planet bumi).

SMAN 3 Padang Panjang, Indonesia dengan Gangwon Foreign Language High School, Korea yang terdiri atas 7 guru diantaranya: dari SMAN 3 Padang Panjang yaitu Fitra Murni AR, S. Pd (lead teacher), Rosalina, S. Pd (teacher), Devi Anggreni, S. Kom (teacher) dan Elfa Susanti, S. Sn (teacher). Sebaliknya dari pihak Gangwon Foreign Language High School ada tiga guru yaitu:Lee Jong Eun (lead teacher), Ryu Jin Seon (teacher) and Kim Dong Shin (teacher) menyepakati untuk memberikan pembelajaran yang sangat bermanfaat bagi siswa yakni “Selamatkan Bumi” yang merupakan hal yang menjadi perhatian UNESCO.

Tujuan dari pembelajaran ini adalah untuk menumbuhkembangkan kepedulian siswa terhadap apa yang terjadi saat ini khususnya “Global Warming” serta mengajak siswa selaku generasi penerus memahami dampak dari Global Warming dan penyebab terjadinya Global Warming yang sangat mengancam Planet Bumi. 

Pembelajaran diberikan oleh salah seorang guru Korea bernama Ms. Ryu Jin Seon.

Pembelajaran dilaksanakan pada tanggal 23 Agustus 2023. Siswa SMAN 3 Padang Panjang sangat antusias saat mendengarkan penjelasan dari Ms. Seon. Bahkan untuk mengetahui pemahaman siswa, Ms. Seon selaku guru memberikan quiz dengan menggunakan aplikasi Kahoot. Tiga siswa berhasil memperoleh score tertinggi.

Selanjutnya, siswa juga diajarkan cara membuat sabun yang ramah lingkungan. Bahan yang digunakan untuk membuat sabun tersebut berasal dari Gangwon Foreign High School, Korea yang sudah dikirim sebelum pembelajaran dimulai. 

Siswa pun diajarkan dengan semangat oleh Ms. Seon, sehingga semua siswa berhasil membuat sabun tersebut dengan baik sesuai dengan inovasi dan kreatifitas mereka masing- masing.

Kegiatan yang berdurasi 60 menit juga telah memberikan mindset yang baru bagi siswa, dan pembelajaran yang sangat berharga bagi mereka. Mereka harus menyadari bahwa mereka harus bergerak cepat untuk memulai dari diri mereka sendiri, dan mulai dari sekarang. Mereka membuat poster sendiri dengan menggunakan kata-kata yang bisa mengkampanyekan program selamatkan planet bumi. 

“Seadainya bumi rusak/ hancur, tidak ada planet sebagai penggantinya (There is no planet B). Poster karya siswa dikumpulkan ke Padlet yang nantinya akan dibukukan."

Terima kasih disampaikan kepada Kemdikbudristek RI, Kementerian Pendidikan Korea dan APCEIU, UNESCO atas program yang luar biasa ini. Siswa dan guru Indonesia-Korea bisa berkolaborasi untuk mewujudkan kehidupan yang harmonis, dan damai. (semoga).

0 comments:

Posting Komentar

PRAKIRAAN CUACA

eqmap

SOLOK SELATAN

Iklan

POLDA SUMBAR

iklan

TwitterFacebookGoogle PlusInstagramRSS FeedEmail

Statistic Views

Iklan

iklan

Terkini

Iklan

FACEBOOK - TWEETER

Iklan

BUMN

Iklan

REMAJA DAN PRESTASI

Iklan

iklan

Arsip Blog