Upacara bendera yang biasanya dipimpin kepala sekolah itu, kini digantikan oleh petugas dari kepolisian sebagai bagian dari kegiatan door to door system (DDS) atau Tiada Hari Tanpa Silaturahmi (THTS).
Pada upacara bendera kali ini, bhabin selaku Irup memberikan amanat kepada para peserta upacara. Dalam amanatnya Bhabin menyosialisasikan kepada siswa-siswi untuk tidak membawa kenderaan saat berangkat ke sekolah.
Kemudian, tentang bahaya penyalahgunaan Narkoba bagi generasi penerus bangsa, serta menghimbau dan mengingatkan seluruh siswa-siswi agar ikut menjaga ketertiban di lingkungn sekolah.
Bhabin juga menghimbau agar siswa rajin-rajin menuntut ilmu, serta memotivasi para siswa untuk mencapai kesuksesan, sehingga kelak membanggakan orangtua.
"Bhabinkamtibmas harus selalu ada dan terlihat di tengah masyarakat, guna memberikan rasa aman serta memberikan bimbingan dan motivasi," tukasnya.
(mz/fs)
0 comments:
Posting Komentar