DHARMASRAYA, (GemaMedianet.com) | Bhabinkantibmas Nagari Simalidu Polsek Koto Baru Polres Dharmasraya Brigadir Mei Jon Saputra melaksanakan sosialisasi dan penempelan Brosur Kebijakan Pemerintah terhadap Subsidi BBM di wilayah binaan.
Hal itu sejalan dengan Instruksi Kapolsek Koto Baru Iptu Iin Cendri, SH, MM, guna mencegah informasi dan berita hoaxs serta kesimpangsiuran informasi tentang kenaikan harga BBM.
"Ya, diperintahkan Bhabinkamtibmas untuk melaksanakan sosialisasi dan penempelan Brosur Kebijakan Pemerintah terhadap Subsidi BBM di wilayah binaan," kata Kapolsek Iptu Iin Cendri.
Dia juga berharap kepada masyarakat luas, dengan adanya sosialisasi BBM maka masyarakat dapat mengetahui tujuan pemerintah mengurangi subsidi BBM.
"Berdasarkan hasil evaluasi yang dilakukan pemerintah selama ini, penggunaan BBM subsidi tidak tepat sasaran, karena banyak digunakan atau dimanfaatkan pada golongan masyarakat menengah ke atas," ujarnya.
Untuk itu, lanjutnya, pola pengalihan subsidi BBM dirubah dengan pemberian bantuan berupa bantuan sosial sembako maupun bantuan BLT BBM. Seperti yang sedang berlangsung saat ini, yakni penyaluran BLT kepada masyarakat yang berhak menerima.
"Penyaluran subsidi akibat kenaikan BBM berupa BLT maupun sembako ini hendaknya dapat diterima dan dimanfaatkan oleh masyarakat yang terdampak kenaikan BBM," tuturnya.
(mz/fs)
0 comments:
Posting Komentar