PASAMAN, (GemaMedianet.com) | Jum'at pagi yang cerah, di tengah aktifitas rutin masyarakat di berbagai daerah di Sumatera Barat (Sumbar) dikejutkan dengan dua goyangan kali gempa bumi.
Yang pertama menurut BMKG, Sumbar dengan kekuatan Magnitudo 5,2 disusul yang kedua lebih keras yakni Mag 6,2. Beberapa menit ke depan, terdapat beberapa kali gempa susulan namun berada di bawah goncangan gempa kedua yakni berkisar Mag 4-5.
Namun akibat dari gempa bumi tersebut, di beberapa daerah bahkan sudah banyak menelan korban.
Seperti yang dilaporkan, sebanyak 32 orang (data sementara) menjadi korban akibat tertimpa reruntuhan material bangunan usai diterpa gempa bumi di daerah Kecamatan Tigo Nagari, Kabupaten Pasaman, Sumbar, Jumat (25/2/2022).
BACA JUGA : Pasaman Dihoyak Gempa, Baru Tiba di Batam Bupati Benny Utama Langsung Pesan Tiket Balik
Kepala Puskesmas Ladang Panjang, Ismail, S.Kep mengatakan, empat orang diantaranya meninggal dunia.
"Total korban yang kami tangani di Puskesmas Ladang Panjang sebanyak 32 orang. 4 orang diantaranya meninggal dunia, dengan rincian 1 anak-anak, 1 orang remaja dan dua orang lagi usia tua," terang Ismail.
Dia juga menyebutkan, tiga orang diantaranya juga dirujuk ke RSUD Pasaman Barat.
"Korban rata-rata mengalami luka-luka ringan hingga berat akibat ditimpa material gempa," katanya.(Noel)
0 comments:
Posting Komentar