18 Desember 2021

Musibah Beruntun di Kawasan Perbaikan Tebing Jalan Lubuk Paraku, Tiang Listrik PLN Hantam Mobil Xenia





PADANG, (GemaMedianet.com| Musibah beruntun terjadi di kawasan perbaikan tebing jalan Indarung - Lubuk Paraku Kecamatan Lubuk Kilangan, Kota Padang, Jum'at (17/12/2021) pagi.

Di tengah hujan yang mengguyur Kota Padang sejak pagi, sebatang pohon tiba-tiba tumbang dan menimpa kabel listrik. Akibatnya dua tiang PLN roboh, dan salah satunya menghantam Mobil Xenia yang menurut beberapa saksi mata tiba-tiba berhenti karena tumbangnya sebatang pohon di lokasi. Kondisi itu sempat membuat kemacetan lalu lintas. 

Beberapa personel Kepolisian Sektor (Polsek) Lubuk Kilangan yang tiba di lokasi segera melakukan pengamanan lalu lintas dan evakuasi tumbangnya pohon dan tiang PLN tersebut. 

Kapolsek Lubuk Kilangan AKP Lija Nesmon mengatakan, bencana alam pohon dan Tiang PLN tumbang itu terjadi sekitar pukul 08.55 WIB di lokasi perbaikan jalan Indarung - Lubuk Paraku.

Akibat peristiwa itu, satu unit Mobil Xenia No Pol BA 1267 OW tertimpa tiang listrik yang roboh. Namun beruntung, supir dan dua penumpangnya selamat.

"Supir bernama Rama Yudha (24 th), panggilan Rama beralamat di Jln Batang Sinamar No.17. Kelurahan Alai Parak Kopi Kecamatan Padang Utara Kota Padang. Sedangkan dua penumpangnya, yakni Doni (43 th) dan Lili Ermawati (24 th) juga tinggal di alamat yang sama," ujarnya.

Dijelaskan Kapolsek, kronologis kejadian itu bermula pada saat jalan buka tutup, dan cuaca hujan. Dari arah Indarung datang mobil menuju Solok. Ketika berada di TKP, pengemudi mobil Xenia an. Rama Yudha (Rama) melihat pohon kayu tumbang, dan langsung memberhentikan kenderaannya.

Bersamaan dengan tumbangnya pohon kayu itu menimpa kabel listrik, sehingga dua tiang listrik ikut rebah. Dan salah satu tiang listrik itu menimpa Mobil Xenia yang dikemudikan Rama.

"Dalam peristiwa itu tidak ada korban jiwa, namun kerugian lebih kurang Rp.25 juta," pungkasnya .

Seperti diketahui, selama lebih kurang dua jam bersama petugas BPBD, PLN dan dibantu warga, evakuasi pohon dan tiang listrik tumbang telah selesai dikerjakan. Kondisi lalu lintas kembali normal. (mz/fs) 

#Editor : Uki Ratlon 

0 comments:

Posting Komentar

PRAKIRAAN CUACA

eqmap

SOLOK SELATAN

Iklan

POLDA SUMBAR

iklan

TwitterFacebookGoogle PlusInstagramRSS FeedEmail

Statistic Views

Iklan

iklan KPU Pesisir Selatan

Terkini

Iklan

FACEBOOK - TWEETER

Iklan

BUMN

Iklan

REMAJA DAN PRESTASI

Iklan

iklan

Arsip Blog