31 Agustus 2021

DPRD Sumbar "Beberkan" Enam Catatan Strategis Terhadap Rancangan KUA-PPAS Tahun 2022



PADANG, (GemaMedianet.com| DPRD Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) menyampaikan enam catatan strategis terhadap Rancangan KUA-PPAS Tahun 2022, yang sebelumnya telah dilakukan pembahasannya oleh DPRD bersama pemerintah daerah. Catatan strategis sekaitan masuknya Rancangan KUA-PPAS Tahun 2022 dalam tahapan selanjutnya, yakni pengambilan keputusan dalam rapat paripurna DPRD. 

JMSI Sumsel Bersama Paguyuban Sinar Mas dan Keluarga Rimbawa Gelar 1000 Vaksin Bagi Warga


PALEMBANG, (GemaMedianet.com| Jaringan Media Siber Indonesia (JMSI) Sumatera Selatan (Sumsel) bekerjasama dengan Paguyuban Sinar Mas dan Keluarga Rimbawa serta Dinas Kesehatan Kota Palembang menggelar 1000 vaksinasi bagi warga Palembang di Gedung Al Hijrah Jalan Sukabangun 1, Selasa (31/8/2021). 

Dipilih PT. Telkom Indonesia, Kota Payakumbuh Jadi Pilot Project Pengembangan Integrated Dashboard Executive di Pulau Sumatera



PAYAKUMBUH, (GemaMedianet.com| Kota Payakumbuh menjadi satu-satunya daerah di pulau Sumatera yang ditunjuk sebagai pilot project dalam pengembangan Integrated Dashboard Executive, ini merupakan sebuah fitur dari Layanan Integrated Dashboard SmartGov.

Kuatkan Pengawasan Internal Untuk Mencegah Korupsi, Pemko Payakumbuh Ikuti Rakorwasdanas Tahun 2021



PAYAKUMBUH, (GemaMedianet.com| Dalam rangka pemantapan pelaksanaan pengawasan penyelenggaraan pemerintahan daerah oleh Aparat Pengawasan Intern Pemerintah (APIP), dilaksanakan Rapat Koordinasi Pengawasan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah secara Nasional (Rakorwasdanas) yang dirangkaikan dengan launching Pengelolaan Bersama Monitoring Centre Prevention (MCP) Pencegahan Korupsi oleh Kemendagri, KPK dan BPKP yang dilaksanakan virtual via Zoom Meeting, Selasa (31/8/2021).

Ditemui Koordinator NRT Pizza Hut, Riza Falepi : Kita Mempermudah Perizinan Usaha Di Payakumbuh



PAYAKUMBUH, (GemaMedianet.com| Wali Kota Riza Falepi menerima kedatangan Koordinator NRT Pizza Hut Hery Agus Triyanto didampingi Asisten Manager Pizza Hut cabang Payakumbuh Magie Kurnia di ruang kerjanya di balai kota, Selasa (31/8/2021).

Kapolri Lantik Irjen Pol Teddy Minahasa Putra Jadi Kapolda Sumbar, Irjen Pol Toni Harmanto Jabat Kapolda Sumsel



JAKARTA, (GemaMedianet.com| Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, M.Si melantik Irjen Pol Teddy Minahasa Putra, SH, S.Ik sebagai Kepala Kepolisian Daerah Sumatera Barat (Kapolda Sumbar) yang baru.

11 WBP Lapas Bukittinggi Kembali Jalani Asimilasi di Rumah



BUKITTINGGI, (GemaMedianet.com| Sebanyak 11 orang Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lembaga Pemasyaraktan (Lapas) Kelas IIA Bukittinggi kembali menjalani program Asimilasi di rumah, Selasa (31/8/2021). 

30 Agustus 2021

Alumni Akpol 92 di Polda Sumbar Kembali Serahkan Bansos Untuk Masyarakat



PADANG, (GemaMedianet.com| Alumni Akademi Kepolisian (Akpol) angkatan 1992 yang bertugas di Kepolisian Daerah Sumatera Barat (Polda Sumbar) kembali menyerahkan bansos untuk masyarakat. Bantuan dalam bentuk sembako ini disalurkan di Kota Padang, Senin (30/8/2021).

Pemuda Kampung Adat Balai Kaliki Belajar Membuat Kerambit



PAYAKUMBUH, (GemaMedianet.com| Hari kedua, pelaksanaan kegiatan Silek Arts Festival (SAF) Tahun 2021 untuk Kota Payakumbuh berlangsung padat dengan kegiatan Workshop Kerambit. Workshop kerambit itu diikuti Pemuda dan Pemudi Perkampungan Adat Balai Kaliki bertempat di Medan Nan Bapaneh Kelurahan Koto Kociak Kubu Tapak Rajo, Kecamatan Payakumbuh Utara, Minggu (29/8/2021). 

Pemko Payakumbuh Gelar Ujian Dinas Dan Penyesuaian Ijazah Tahun 2021



PAYAKUMBUH, (GemaMedianet.comSebanyak 75 Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kota (Pemko) Payakumbuh mengikuti ujian dinas tingkat I (satu) dan II (dua) serta penyesuaian ijazah yang digelar Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPKSDM) Kota Payakumbuh Senin (30/8/2021).

Wali Kota Riza Falepi Kukuhkan Pengurus KAN dan Bundo Kanduang Kecamatan Lamposi Tigo Nagori



PAYAKUMBUH, (GemaMedianet.com| Bertempat di halaman Kantor Camat Lamposi Tigo Nagori (Latina), Wali Kota Payakumbuh Riza Falepi kukuhkan Pengurus Kerapatan Adat Nagori (KAN) dan Bundo Kanduang di tiga nagari di Kecamatan Latina, yakni Nagori Parambahan, Sungai Durian dan Nagori Koto Panjang, Senin (30/8/2021). 

Kota Payakumbuh Mencari Ketua BAZNAS Baru Periode 2021-2026


PAYAKUMBUH, (GemaMedianet.com| Pemerintah kota Payakumbuh membuka kesempatan kepada masyarakat yang berminat dan memenuhi persyaratan yang ditentukan untuk mendaftarkan diri dan mengikuti seleksi calon Pimpinan Badan Amil Zakat Nasional Kota Payakumbuh periode 2021-2026. 

GMNI Pasaman Galang Dana Kemanusiaan Untuk Bocah Alifa Penderita Tumor Ganas



PASAMAN, (GemaMedianet.com| Pengurus dan kader-kader Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Kabupaten Pasaman mengelar aksi kemanusiaan membantu "Alifa", bocah 3,5 tahun terkena serangan tumor ganas.

Bupati Tinjau Sekolah Tatap Muka, Pasaman Satu-satunya Daerah di Sumbar PPKM Level Dua




PASAMAN, (GemaMedianet.com| Di saat daerah lain masih tertahan di level tiga, bahkan sebagian masih merah atau level empat, namun Kabupaten Pasaman berhasil keluar, dan menjadi satu-satunya daerah di Sumatera Barat yang berada di level dua, alias zona kuning, situasi pandemi berdasarkan assesment Kementerian RI.

Ketua DPRD Hamdi Agus Sampaikan Duka Cita Atas Wafatnya Mantan Wagub Nasrul Abit



PAYAKUMBUH, (GemaMedianet.com| Ketua DPRD Kota Payakumbuh, Hamdi Agus menyampaikan rasa duka cita yang mendalam atas wafatnya mantan Wakil Gubernur Sumatera Barat H. Nasrul Abit Dt. Malintang Panai, sekitar pukul 01.39 WIB dini hari setelah dirawat di RSUP M Djamil Padang, Sabtu (28/8/2021).

Peduli Anak Muda, Edward DF Tendang Bola Pertama Turnamen Sepakbola PS Tem PP Sitapa



LIMAPULUHKOTA, (GemaMedianet.com| Anggota DPRD Kota Payakumbuh Edward DF sangat menyokong anak-anak muda dalam berolahraga, tak hanya di Kota Payakumbuh, anak-anak muda di daerah lain tak luput dari perhatiannya.

29 Agustus 2021

Irwan Basir Suport Kegiatan HUT RI 76 Ikatan Pemuda/i Lolo Gadang Kelurahan Gunung Sarik



PADANG, (GemaMedianet.comKetua DPD LPM Kota Padang Irwan Basir Datuk Rajo Alam, SH, MM menyempatkan diri menghadiri kegiatan masyarakat Lolo Gadang Kelurahan Gunung Sarik, Kecamatan Kuranji, Kota Padang dalam mengisi dan memeriahkan Peringatan HUT RI ke 76, Sabtu (28/8/2021).

Kapolri Apresiasi Jumlah Isoter di Bali Paling Tinggi se-Indonesia



BALI, (GemaMedianet.comKepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Listyo Sigit Prabowo memberikan apresiasi kepada warga dan Forkopimda Bali karena jumlah pasien terpapar COVID-19, yang dirawat di tempat Isolasi Terpusat (Isoter) paling tinggi untuk skala nasional atau se-Indonesia.

Sekda Kota Payakumbuh Kukuhkan 40 Kafilah Yang Akan Bertanding MTQ Nasional


PAYAKUMBUH, (GemaMedianet.com| Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Payakumbuh yang juga merupakan ketua LPTQ Kota Payakumbuh kukuhkan 40 kafilah yang akan bertanding pada Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Nasional tingkat Provinsi Sumatera Barat ke XXXIX di Padang Panjang.

Limbukan Termasuk Kampung Tangguh Perumnas Kubang Gajah Jadi Zona Merah COVID-19, Ini Kata Wali Kota Riza Falepi




 
PAYAKUMBUH, (GemaMedianet.comPencegahan COVID-19 tidak boleh dianggap enteng, peningkatan kasus dan meninggal dunia di Kota Payakumbuh bahkan pada Minggu Kedua Agustus kemarin mengalami peningkatan yang sangat signifikan. 

Menteri Sandiago Uno Resmikan Kampung Minang Nagari Sumpur Sebagai 50 Desa Wisata Terbaik di Indonesia



BATIPUH SELATAN, (GemaMedianet.com| Menteri Pariwisata Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahudin Uno secara resmi menetapkan Kampung Minang Nagari Sumpur Kecamatan Batipuh Selatan, Kabupaten Tanah Datar sebagai 50 Desa Terbaik pada Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2021, Sabtu (28/8/2021). 

Malam Pisah Sambut Kapolres Padang Panjang, Bupati Tanah Datar Ucapkan Terimakasih dan Selamat



BATUSANGKAR (GemaMedianet.comKapolres Padang Panjang, AKBP Apri Wibowo SIK pindah tugas sebagai Kapolres Solok, dia digantikan AKBP Novianto Taryono SH, SIK, MH. Acara pisah sambut keduanya, dilaksanakan di Gedung Indojolito Batusangkar, Jumat (27/8/2021) malam. 

Sensasi Moge Ala UAS Ketika Bertausiah di Padang



PADANG (GemaMedianet.com| Pergi berdakwah dengan menggunakan motor gede alias moge tentu menjadi suatu hal yang langka dan unik, serta memberikan sensasi tersendiri bagi seorang penceramah.

Tausiah Shubuh di Mushala Kawasan Banjir Terparah, UAS Sebut Setiap Musibah Pasti Ada Hikmahnya



PADANG (GemaMedianet.comDi tengah kunjungannya ke Kota Padang, sang mubaligh fenomenal Ustadz Abdul Somad (UAS) juga menyempatkan diri memberikan Tausiah Shubuh di Mushala Al-Ihsan Perumahan Griya Anak Air Permai, Kelurahan Batipuh Panjang, Kecamatan Koto Tangah, Kota Padang, Kamis (26/8/2021).

Ustadz Abdul Somad Tausiah di Padang



PADANG (GemaMedianet.com| Warga Kota Padang kembali mendapat rahmat di tengah pandemi COVID-19 yang masih melanda. Rahmat kali ini ialah atas kembali hadirnya Ustadz Abdul Somad (UAS) ke Ibukota Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) tersebut.

Sembilan Pejabat Tinggi Pratama Dilantik, Jefrinal Arifin Diamanahi Jadi Kepala Badan Kesbangpol Sumbar



PADANG (GemaMedianet.com| Jefrinal Arifin satu dari sembilan orang Pejabat Tinggi Pratama di lingkungan Pemerintah Provinsi Sumatera Barat (Pemprov Sumbar) yang dilantik oleh Gubernur Sumbar Mahyeldi di Auditorium Gu­bernuran, Jalan Sudirman Padang, Senin (23/8/2021) malam.

28 Agustus 2021

Merancang Husnul Khatimah Dalam Rangka Menggapai Kebahagiaan di Akhir Hayat



Oleh : Prof.Dr.H.Asasriwarni 

(Guru Besar UIN IB/Ketua Dewan Pertimbangan MUI Sumbar) 

(GemaMedianet.comHusnul khatimah, bahagia di usia senja, siapa yang tidak mau ? Semua orang, saya kira ingin mendapatkannya.

Kapolri Tinjau Venue PON di Mimika, Pastikan Pengamanan dan Prokes



MIMIKA (GemaMedianet.com| Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan Menpora Zainudin Amali melakukan peninjauan venue pertandingan panjat tebing dan biliar PON ke-XX di Kabupaten Mimika, Papua, Sabtu (28/8/2021).

Terjadi Penambahan Enam Kasus Positif Covid-19 Di Payakumbuh



Payakumbuh, Gemamedianet.com--- Kembali terjadi penambahan masyarakat Kota Payakumbuh yang dinyatakan positif kasus Covid-19 sebanyak enam orang, sehingga sampai saat ini kasus aktif kembali turun menjadi 151 kasus.


"Hari ini yang dinyatakan bebas isolasi lebih banyak dari penambahan kasus yaitu 12 orang, mudah-mudahan situasi ini kembali membaik" kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Payakumbuh Bakhrizal kepada media, Sabtu (28/08).


Sehingga sampai hari ini data untuk kota Payakumbuh didapati sebanyak 131 orang isolasi mandiri dirumah dan 20 orang dirawat di rumah sakit.


Adapun untuk daftar dari enam orang yang dinyatakan positif Covid-19 hari ini adalah :


1. RK, perempuan (33), Tigo Koto Dibaruah, Bidan RS. Ahmad Darwis


2. IM, laki-laki (48), Jl. Utama, Fisioterapi Adnaan WD


3. YS, perempuan (49), Kubu Gadang, Bidan RS. Ahmad Darwis


4. RAU, laki-laki (11), Tigo Koto Diate, Pelajar


5. TW, perempuan (27), Tiakar, IRT


6. A, laki-laki (59), Koto Baru, Sopir


Sementara 12 orang yang dinyatakan bebas isolasi hari ini adalah :


1. ASA SEPTIANI, perempuan (29), Parit Rantang, Peg. Bank Nagari


2. BIMA EMERALDI PRADANA, laki-laki (19), Nunag Daya Bangun


3. ELIAN SITRA, perempuan (39), Tigo koto Diate, Dinas Kesehatan Kab. 50 Kota


4. HOBAS JOSAFAT, laki-laki (14), Koto Tangah, Pelajar SMP Negeri 1


5. JUWITA ASMARA, perempuan (35), Sungai durian, CS Puskesmas Tarok


6. MUHAMMAD FAUZAN IRHAMNI HARIS, laki-laki (18), Ibuah


7. RIKO ADE IRAWAN, laki-laki (44), Tanjuang Gadang Sungai Pinago, Dagang


8. RINA MARLINA YULIASTANTI, perempuan (46), koto Tangah, IRT


9. RYANNE DWI ANGDA SARI, perempuan (35), Talang, ASN


10. SALMAN ALFARISY, laki-laki (45), Padang Tinggi Piliang, Wiraswasta


11. YULFIAR, laki-laki (48), Payolansek, Wiraswasta


12. ZAHRINI, perempuan (58), Padang Tangah Balai Nan Duo, IRT


Dr. Bek mengatakan penambahan kasus hari ini merupakan tracing yang dilakukan Dinas Kesehatan Kota Payakumbuh beberapa hari yang lalu kepada riwayat kontak masyarakat yang dinyatakan positif, dan hasil swabnya baru keluar tadi.


Kadinkes juga mengimbau kepada masyarakat Payakumbuh yang melakukan aktifitas di luar Kota Payakumbuh apalagi dizona merah agar selalu berhati-hati dan selalu melindungi diri demi orang yang disayang.


"Jangan sampai kita menjadi sumber penyakit bagi sanak famili kita, apalagi saat ini rumah sakit sudah hampir tidak mampu lagi menampung pasien karena tingginya kasus," ucapnya.


Selain itu dr. Bek juga menginformasikan untuk zona merah tinggal satu kelurahan lagi yaitu Kelurahan Limbukan sedangkan yang zona hijau hanya enam kelurahan sisanya masih zona kuning dan oranye.


"Mudah-mudahan tidak ada lagi kelurahan kita yang zona merah, dan kasus aktif kita kembali turun" ujarnya


Lebih lanjut dr. Bek tidak pernah bosan mengimbau dan mengingatkan masyaralat agar tetap dan selalu menerapkan protokol kesehatan dengan menjaga 6 M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, menjauhi kerumunan, mengurangi mobilitas dan melaksanakan vaksinasi).


"Covid-19 belum berakhir, hari ini bertambah lagi yang terkonfirmasi positif, tetap waspada, dan terus terapkan protokol kesehatan,” katanya.


Serta untuk laporan data Covid-19 Kota Payakumbuh sampai hari ini adalah:


Suspek : 0

Kasus Baru : 6

Total Kasus konfirmasi : 2555

Sembuh : 2345

Isolasi : 131

Rawat : 20

Meninggal : 51

Kontak Erat : 12

Total Swab : 22.088


(CAN) 

Kapolda Sumbar Resmikan Penggunaan Gedung Satreskrim dan Subbag Humas Polres Bukittinggi



BUKITINGGI (GemaMedianet.com| Setelah dilakukan renovasi, dua bangunan yang berada di Mako Polres Bukittinggi kini telah bisa dioperasikan seiring diresmikan oleh Kepala Kepolisian Daerah Sumatera Barat (Kapolda Sumbar) Irjen Pol Drs. Toni Harmanto, MH, Sabtu (28/8/2021). 

Bupati Pasaman Minta Dukungan Kemendes PDTT Untuk Pembangunan Infrastruktur Tertinggal di Lima Kecamatan



PASAMAN (GemaMedianet.com| Bupati Pasaman H. Benny Utama minta agar Kementerian Desa PDTT ikut membantu pembangunan infrastruktur di lima kecamatan tertinggal Kabupaten Pasaman, yang butuh percepatan pembangunannya.

Progres 93 Persen, Pekerjaan Penggantian Jembatan Sungai Nipah Ditargetkan Selesai Sesuai Kontrak



PESISIR SELATAN (GemaMedianet.com| Pekerjaan Penggantian Jembatan Jalan Nasional Sungai Nipah di Kabupaten Pesisir Selatan (Pessel) terus digenjot penyelesaiannya oleh Satuan kerja pelaksanaan jalan nasional (Satker PJN) Wilayah II Balai Pelaksanaan Jalan Nasional Sumatera Barat (BPJN Sumbar).

Gerai Vaksin Presisi Polres Pasangkayu Kembali Dibuka, Kapolres Ajak Masyarakat Divaksin



PASANGKAYU (GemaMedianet.com| Kepolisian Resor (Polres) Pasangkayu kembali membuka pelayanan vaksinasi COVID-19. Gerai Vaksin Presisi tersebut diadakan di Mapolsek Pasangkayu. 

Mantan Wagub Sumbar H Nasrul Abit Datuk Malintang Panai Tutup Usia



PADANG (GemaMedianet.com| Innalillahi wa Innailaihi rojiun. Telah berpulang ke rahmatullah. Mantan Wakil Gubernur Sumatera Barat (Sumbar) Drs. H. Nasrul Abit Datuk Malintang Panai dalam usia 66 tahun, Sabtu (28/8/2021), sekitar pukul 01.39 WIB dini hari.

Maharya Rilis Lagu Jasmerah Untuk Bangkitkan Rasa Kebangsaan di HUT Kemerdekaan RI ke-76

Angga Maharya, Herman Husin, Iram U'Camp, para personal grup musik Maharya. (Dok. Istimewa)


BANDUNG (GemaMedianet.com| Untuk membuktikan eksistensinya sebagai grup musik yang mengorasikan nilai-nilai kebangsaan melalui karya-karya lagu, grup musik Maharya merilis lagu Jasmerah tepat di Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-76, Selasa (17/8/2021) pukul 11.11 WIB di Bandung. 

BNPT dan YHPB Didukung Suma Village Santuni Mahasiswa Perantauan dan Masyarakat Terdampak COVID-19 di Curug

Santunan bagi mahasiswa perantauan dan masyarakat terdampak COVID-19 di Curug, Tangerang, Banten (Dok. Istimewa)

TANGERANG (GemaMedianet.com| Badan Nasional Penanggulangan Terorisme Republik Indonesia (BNPT RI) bekerjasama dengan Yayasan Harmoni Pemersatu Bangsa (YHPB) didukung oleh Harasuma Land (Suma Village), pengembang perumahan terkemuka dari generasi milenial membuat gerakan bakti sosial “Pemuda dan Mahasiswa Bergerak Untuk Indonesia Harmoni : Bakti Sosial kepada Mahasiswa Perantauan se-Indonesia dan Masyarakat Terdampak Pandemi COVID-19” di wilayah Tangerang, Banten. 

Jajaran Polda Sumbar Dengarkan Ceramah Konstitusi Terkait "Perubahan KUHP dan KUHAP Melalui Putusan Mahkamah Konstitusi"



PADANG (GemaMedianet.com| Jajaran Reserse di Kepolisian Daerah Sumatera Barat (Polda Sumbar) tadi siang mendengarkan ceramah konstitusi tentang "Perubahan KUHP dan KUHAP melalui Putusan Mahkamah Konstitusi". 

Kontroversial Pelanggaran HAM Pengalihan Status Pegawai KPK



Oleh : Chudry Sitompul 

(Dosen Hukum Pidana Fakultas Hukum UI)

JAKARTA (GemaMedianet.comPada tanggal 16 Agustus 2021 yang lalu Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) mengumumkan hasil investigasinya dalam  menindaklanjuti aduan wadah pegawai KPK (Komisi Pemberantasan Korupsi). Komnas HAM menemukan 11 dugaan pelanggaran HAM dalam pelaksanaan Tes Wawasan Kebangsaan (TWK). 

27 Agustus 2021

Panglima TNI Bersama Kapolri dan Menpora Tinjau Kesiapan Stadion dan Arena Akuatik PON XX



JAYAPURA (GemaMedianet.com| Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali, meninjau langsung kesiapan Stadion Lukas Enembe dan arena akuatik, menjelang pelaksanaan PON ke-XX. 

Kapolri Tekankan di Rapat Forkopimda Jayapura Kesiapan PON dan Penanganan COVID-19



JAYAPURA (GemaMedianet.com| Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memimpin rapat bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Jayapura, Papua, Kamis (26/8/2021).

Desrio Putra Tutup Secara Resmi Bimtek Mitigasi Resiko Hukum Pengadaan Barang dan Jasa



BATUSANGKAR (GemaMedianet.com| Anggota Komisi IV DPRD Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) Desrio Putra menutup secara resmi kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Mitigasi Resiko Hukum Pengadaan Barang dan Jasa, yang digelar selama tiga hari di Hotel Emersia Batusangkar, Kamis (26/8/2021).

Qori Lestari Semangati Masyarakat Jalani PPKM Lewat Rilis Lagu Jangan Menyerah



BANDUNG (GemaMedianet.com| Penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) membuat Qori Lestari tersentuh dan terinspirasi menulis lagu Jangan Menyerah. Dokter cantik asal Kota Bandung tersebut ingin menyemangati masyarakat Indonesia dalam menjalaninya.

Giliran Alumni Akpol Angkatan 94 Berbagi Bansos dan Vaksinasi Gratis



PADANG (GemaMedianet.com| Alumni Akademi Kepolisian (Akpol) 94 resimen "Tunggal Panaluan" Kepolisian Daerah Sumatera Barat (Polda Sumbar) menggelar kegiatan penyaluran bansos serta vaksinasi massal kepada warga, di Markas Satuan Brimob Polda Sumbar, Rabu (25/8/2021).

PRAKIRAAN CUACA

eqmap

SOLOK SELATAN

Iklan

POLDA SUMBAR

iklan

TwitterFacebookGoogle PlusInstagramRSS FeedEmail

Statistic Views

Pasang Iklan Anda Di Sini

   

iklan

Terkini

Iklan

FACEBOOK - TWEETER

Iklan

BUMN

Iklan

REMAJA DAN PRESTASI

Iklan

iklan

Arsip Blog