PADANG, (GemaMedianet.com) — Jelang magrib kabar duka itu datang. Innalillahi Wainna Ilaihi Raajiun. Tafrizal Chaniago, Pembina Ikatan Keluarga Wartawan Republik Indonesia (IKW-RI) Sumatera Barat menutup usianya pada Jum'at (13/11/2020) di salah satu rumah sakit di kawasan Tarandam, Kecamatan Padang Timur, Kota Padang, Sumatera Barat.
Kabar tersebut menjadi duka bagi dunia pers, khususnya di Kota Padang. Tafrizal Chaniago, kesehariannya menjabat sebagai Kasubag Dokumentasi dan Publikasi Pimpinan Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Sekretariat Daerah Kota (Setdako) Padang ini dikenal luas di kalangan jurnalis.
Kedekatannya dengan kalangan jurnalis, juga karena pria kelahiran tahun 1964 ini mampu mengayomi para jurnalis di ibukota provinsi ini.
Apalagi sosok yang pernah mengawali debutnya di Koran Mingguan Garda Minang ini, telah memahami benar lika-liku dunia kewartawanan.
Tak heran "darah kewartawanan" itu akhirnya menjadi modal kedekatannya dengan para jurnalis ketika dipercaya menjabat di Bagian Humas Setdako di masa kepemimpinan Walikota Padang dua periode Fauzi Bahar.
Tak banyak sosok Humas seperti Tafrizal Chaniago, meski "berdarah jurnalis" namun hal itu tak menjadikannya menjadi sosok yang kaku dan kuat.
Justeru, sebaliknya ia lebih mengutamakan pendekatan persaudaraan, selalu menerima berbagai keluh kesah, dan selalu berbagi suka duka. Bahkan, segopok piagam penghargaan baginya bukanlah penentu kedekatan dan kemitraan.
Hal itu bukanlah isapan jempol semata. Terbukti, di masanya juga lah Walikota Padang dua kali meraih penghargaan bergengsi sebagai Wali Kota terpopuler di media massa, dan Wali Kota terpopuler di media online.
"Oleh karena itu kita IKW RI merasa sangat kehilangan sosok seperti beliau. Entah kapan lagi kita akan bertemu dengan sosok Humas yang bersahaja seperti beliau. Ia merupakan kakak, abang sekaligus mitra bagi kami," ungkap Ketua IKW RI Hendrison, SH ketika mendapat kabar duka itu.
Hendrison menambahkan, sebagai pembina IKW-RI, almarhum dan seluruh anggota telah bertekad untuk bersama-sama membesarkan organisasi sosial para jurnalis pasca terpilihnya Ketua IKW RI periode 2020-2022 awal Oktober lalu.
"Kita berencana, tuhan yang menentukan. Rencana Allah adalah yang terbaik. Semoga almarhum kakanda Tafrizal Chaniago Husnul Khotimah, Aamiin,” ucap Hendrison yang masih tidak dapat menyembunyikan rasa dukanya.
Mendapat kabar duka itu, Sekretaris IKW-RI Marzuki Rahman HTB, SH bersama pengurus lainnya beserta anggota IKW RI selanjutnya bergegas mendatangi rumah duka selepas Isya di kawasan Perumnas Belimbing, Kelurahan Kuranji Kecamatan Kuranji, Kota Padang.
Menata hati, dan memanjatkan doa. Selamat jalan kakanda Tafrizal Chaniago. (UK1)
0 comments:
Posting Komentar