PADANG, (GemaMedianet.com) — Pemberkasan peserta seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Pemerintah Kota (Pemko) Padang yang lulus seleksi akhir sebanyak 356 orang dimulai Jumat (6/11/2020) kemarin.
Kepala BKPSDM Kota Padang melalui Kabid Pengadaan, Pemberhentian dan Informasi ASN Kota Padang, Romy Elpa Segas mengatakan, pemberkasan CPNS itu akan berakhir pada Minggu (15/11).
"Pemberkasannya dilakukan melalui website atau sistem yang selama ini digunakan peserta," kata Romy Elpa Segas, Kamis (5/11) lalu .
Untuk, persyaratan dan dokumen pemberkasan dapat dilihat peserta pada website BKPSDM Padang.
Bagi peserta yang kesulitan atau terkendala upload berkas, BKPSDM Padang juga menyediakan fasilitas di ruang CAT Pemko Padang.
"Setelah upload berkas, maka untuk tahapan selanjutnya akan dilakukan penetapan Nomor Induk Pegawai atau NIP," ujarnya.
Romy mengatakan ditargetkan seluruh CPNS tersebut paling lambat 1 Desember 2020 sudah masuk alias bekerja. Sebelum masuk kerja akan dilakukan pelantikan terlebih dahulu. (Kominfo/Charlie)
0 comments:
Posting Komentar