23 Oktober 2020

Satgas Penanganan COVID-19 Laporkan Penambahan 14 Warga Pasaman Terkonfirmasi Positif


PASAMAN, 
(GemaMedianet.com
)  
Satuan Tugas Penanganan Virus Corona (COVID-19) Kabupaten Pasaman, Sumatera Barat melaporkan terjadi penambahan sebanyak 14 orang warga di daerah Pasaman terkonfirmasi Positif COVID-19.

Bupati Pasaman Yusuf Lubis melalui juru bicara, Williyam Hutabarat mengatakan, 14 orang pasien positif tersebut diketahui berdasarkan hasil tes Swab Laboratorium FK. Unand Padang hari ini, Jum’at (23/10/2020).

Total sampai hari ini, terkonfirmasi 107 orang warga Pasaman terinfeksi COVID-19. Telah terjadi penambahan 14 orang warga Pasaman positif terinfeksi COVID-19, dan ada dua orang sembuh pada hari ini.

Dari keseluruhan data didapat rincian dengan total Sembuh 32 orang, total meninggal 5 orang dan yang dirawat di ruang isolasi RSUD 8 orang, sedangkan 62 orang lainnya melakukan isolasi mandiri.

Dari 13 orang warga yang terkonfirmasi positif tersebut, semua yang positif melakukan isolasi mandiri dengan inisial SH (29/P), F (46/P) warga Kecamatan Rao Selatan, LS (37/P) warga Kecamatan Panti, RW (28/P) , LH (33/P), EK (41/P), IP (64/P), D (39/P) warga Kecamatan Padang Gelugur, RW (43/P) warga Kecamatan Panti, RY (29/P), WF (22/P), M (25/L) warga Kecamatan Rao, RA (36/P) Warga Kecamatan Rao Utara,  SF (32/P) warga Kecamatan Lubuk Sikaping.

Sementara, satu dari 14 orang warga Kabupaten Pasaman yang terindikasi Positif COVID-19 didapatkan dari hasil surveilans Provinsi yang mana warga tersebut melakukan Swab Tes di Kota Solok.

Ia berpesan, tetaplah jaga kesehatan dan marilah kita konsisten dan disiplin mematuhi semua protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh pemerintah. Semoga wabah pandemi COVID-19 segera berakhir.

“Saat ini tengah dilakukan tracking dan testing di lapangan bagi warga yang sempat kontak erat dengan pasien. Hal ini dilakukan untuk memutus mata rantai penyebaran COVID-19,” tambahnya.

Williyam menyebut, pihaknya tetap mengimbau kepada masyarakat untuk tetap disiplin menjalankan protokol kesehatan.

“Tetap memakai masker saat berakfitas diluar rumah. Rajin mencuci tangan dan menjaga jarak kontak sosial,” katanya. (Noel)

0 comments:

Posting Komentar

PRAKIRAAN CUACA

eqmap

SOLOK SELATAN

Iklan

POLDA SUMBAR

iklan

TwitterFacebookGoogle PlusInstagramRSS FeedEmail

Statistic Views

Iklan

iklan KPU Pesisir Selatan

Terkini

Iklan

FACEBOOK - TWEETER

Iklan

BUMN

Iklan

REMAJA DAN PRESTASI

Iklan

iklan

Arsip Blog