AGAM, (GemaMedianet.com) — Untuk memastikan penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Propinsi tepat sasaran kepada penerima, Dinas Sosial Propinsi Sumatera Barat melakukan monitoring penerimaan BLT Propinsi yang sudah disalurkan di Nagari Maninjau, Kecamatan Tanjung Raya, Kabupaten Agam, Senin (3/8/2020).
Pada kesempatan itu Tim Monitoring didampingi Koordinator TKSK Kabupaten Agam menyambangi rumah-rumah warga yang telah menerima BLT Propinsi. Dimana monitoring tersebut dilakukan untuk memastikan kepuasan masyarakat terhadap BLT Propinsi yang sudah disalurkan.
Kepala Dinas Sosial Propinsi Sumbar, Jumaidi mengatakan, monitoring tersebut bertujuan untuk melihat secara langsung terkait BLT Propinsi yang sudah disalurkan. Dimana pada intinya bantuan ini sebagai pertanda bahwa Negara hadir di tengah masyarakat dalam kondisi pandemi Covid-19.
"Jadi, kita melihat secara langsung terkait BLT Propinsi yang sudah disalurkan, dengan artian apakah penyalurannya tepat sasaran atau tidak. Dan Alhamdulillah dari hasil monitoring penyalurannya tepat sasaran, kemudian masyarakat telah menerima BLT tersebut secara utuh dengan jumlah total Rp.1.800.000 selama dua tahap. Yakni tahap awal Rp.1.200.000 dan tahap berikutnya Rp.600.000," katanya.
Dikatakan Jumaidi, pelaksanaan monitoring ini tersebar di 19 Kabupaten/Kota yang ada di Sumatera Barat dengan tujuan untuk memastikan kepuasan masyarakat terkait bantuan yang sudah diberikan.
"Alhamdulillah, masyarakat sangat puas dengan adanya BLT Propinsi ini. Bahkan mereka merasa terbantu dengan adanya bantuan ini, sehingga dapat memenuhi kebutuhan keluarga di masa pandemi," ujar Jumaidi.
Menurutnya, berbagai macam kebutuhan sudah dipenuhi penerima dengan adanya BLT Propinsi ini, seperti kebutuhan harian, pendidikan, dan kebutuhan penting lainnya.
"Selain itu, masyarakat juga mengucapkan terimakasih kepada Pemprov Sumbar karena telah memberikan bantuan kepada mereka untuk memenuhi kebutuhan dalam kondisi pandemi Covid-19. Mudah-mudahan bantuan itu bermanfaat bagi masyarakat," ungkapnya.
Sementara Koordinator TKSK Kabupaten Agam, M Sidi Bagindo menambahkan, jumlah penerima BLT Propinsi di Nagari Maninjau sebanyak 57 Kepala Keluarga (KK). Dimana mereka merupakan masyarakat yang benar-benar terdampak pandemi Covid-19.
Selain itu, dari hasil monitoring masyarakat merasa sangat puas terhadap bantuan yang telah disalurkan.
"Mudah-mudahan bantuan yang telah disalurkan ini dapat digunakan sebaik-baiknya, dan tetap mentaati protokol kesehatan yang berlaku," jelasnya. (Bryan)
0 comments:
Posting Komentar