PADANG, (GemaMedianet.com) — Menyusul 17 orang terpapar Virus Corona Disease (Covid-19) di Pasar Raya Padang, Pemerintah Kota Padang melalui Dinas Perdagangan setempat akan mensterilkan lokasi selama lima hari dimulai Senin, 20 April sampai dengan Jumat, 24 April 2020.
Selama proses sterilisasi akan dilakukan penyemprotan disinfektasi total di seluruh kios dan area pasar raya, agar seluruh area benar-benar steril dan dapat memutus penyebaran Covid-19 di Pasar Raya Padang," ungkap Kepala Dinas Perdagangan (Disdag), Endrizal kepada wartawan di Cafe Nana Pink kawasan GOR Haji Agus Salim Padang, Sabtu (18/4/2020).
Endrizal menyebutkan, terpaparnya 17 orang pedagang berdasarkan hasil rapat dengan Pemerintah Kota Padang bersama Forpimda sekaitan informasi dari Dinas Kesehatan Kota (DKK) Padang.
"Ke 17 orang yang terpapar tersebut memiliki usaha atau toko di Pasar Raya Padang," terang Endrizal yang juga didampingi Ketua KB- PKL Idman.
Dengan demikian, lanjut Endrizal, untuk saat ini tidak satu pun pedagang kaki lima (PKL) yang terkena imbas penyebaran Covid-19.
Apa yang disampaikan Endrizal itu dibenarkan oleh Idman sebagai Ketua KB-PKL Padang.
"Ya benar, hingga saat ini para PKL tidak ada yang terpapar wabah Covid-19. Oleh karena itu kita mendukung langkah yang diambil Pemko Padang melalui Dinas Perdagangan guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19," ujarnya.
Sekaitan langkah sterilisasi dan diikuti dengan penyemprotan desinfektan di pasar raya Padang, Endrizal berharap awak media ikut menyebarluaskan informasi sterilisasi pasar raya dan kegiatan penyemprotan selama lima hari tersebut.
"Kami mengharapkan pada teman-teman media untuk meliput kegiatan penyemprotan desinfektan terhadap seluruh toko di Pasar Raya Padang," tukasnya.
Di kesempatan itu, Endrizal juga menghimbau masyarakat untuk ikut berperan dalam memutus rantai penyebaran wabah Covid-19.
"Tetaplah berada di rumah, dan jangan keluar rumah jika memang tidak sangat penting dan mendesak sembari tidak lupa mencuci tangan dengan sabun dan Hand Sanitizer," pungkasnya. (uki).
0 comments:
Posting Komentar