19 Maret 2020

MTQ Ke 39 Tingkat Kecamatan Kuranji Dibuka, M Fikar : Ajang Seleksi dan Mewujudkan Generasi Qurani


PADANG, (GemaMedianet.com— Wali Kota Padang membuka secara resmi Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Nasional ke 39 Tingkat Kecamatan Kuranji di mimbar utama Masjid Raya Balai Baru, Gunung Sarik, Rabu (18/3/2020) malam.

Pembukaan ditandai dengan pemukulan beduk oleh Wali Kota Padang diwakili Asisten I Setdako, DR. Edi Hasymi bersama para tokoh masyarakat. 

Di kesempatan itu juga dilakukan penyerahan kembali piala bergilir juara umum dua tahun sebelumnya kepada Ketua Umum Panitia Pelaksana MTQ ke 39 se Kecamatan Kuranji, Muhammad Fikar Datuk Rajo Magek, S.Ag, MM, M.Pd. 

Hadir di kesempatan itu Kepala Kantor Kemenag Kota Padang, Ketua Majelis Pertimbangan Adat (MPA) Kerapatan Adat Nagari (KAN) Pauh IX Kuranji Irwan Basir Datuk Rajo Alam, Ketua KAN Pauh IX Kuranji, Camat Kuranji Eka Putra Bukhari, Forkopimca, Ketua LPTQ Padang, Ketua Forum Komunikasi Anak Nagari (FKAN) Pauh IX Kuranji Eviyandri Rajo Budiman yang juga Anggota DPRD Provinsi Sumatera Barat. Anggota DPRD Kota Padang Zulhardi Z Latif Rajo Bungsu, Zalmadi Malin Basa dan Salisma. 

Turut hadir para Lurah dan ketua LPM se Kecamatan Kuranji, para kafilah, Alim Ulama, Ninik Mamak, Bundo Kanduang, Majelis Taklim, dan rang Mudo Parik Paga Nagari. 

Wali Kota Padang diwakili Asisten I Edy Hasymi salam sambutannya mengapresiasi pelaksanaan MTQ Ke 39 se Kecamatan Kuranji yang berjalan aman, lancar, meriah dan ramai. 

"Masyarakat terlihat sangat antusias dalam menghadiri dan mengikuti kegiatan MTQ. Ini tradisi yang terus terpelihara di tengah masyarakat, dan sekaligus menunjukkan baiknya hubungan pemerintah dan masyarakat Kuranji," ungkapnya. 

Edi Hasymi juga mengakui hubungan baik antara pemerintah dan masyarakat Kuranji sangat terpelihara, apalagi dirinya jauh sebelumnya pernah bertugas sebagai Camat Kuranji ini. 

Ia menambahkan, pelaksanaan MTQ yang telah berjalan aman, lancar, meriah dan ramai, tentu terpenting lagi bagaimana membumikan nilai-nilai yang dikandung AlQur'an dalam kehidupan sehari-hari. 

"Mari kita terus pelajari, hayati, amalkan dan bumikan," ajaknya. 

Sebelumnya, Ketua Umum Panitia Pelaksana MTQ ke 39 se Kecamatan Kuranji, Muhammad Fikar Datuk Rajo Magek, S.Ag, MM, M.Pd dalam laporannya menyampaikan, MTQ Ke-39 Tingkat Kecamatan Kuranji yang berlangsung mulai 18-20 Maret 2020 ini mengangkat tema "Melalui MTQ Ke 39 Tingkat Kecamatan Kuranji Tahun 2020, Kita Bangun Masyarakat Pauh IX Yang Qur’ani berlandasan nilai-nilai agama, adat dan budaya”. 


Ia juga menyebutkan, MTQ yang digelar kali ini merupakan agenda dua tahunan, sekaligus sebagai salah satu tahapan seleksi untuk MTQ Ke 39 Tingkat Kota Padang, serta menuju MTQ tingkat propinsi dan tingkat nasional.

"Karenanya sebanyak 225 Qori dan Qoriah yang mengikuti MTQ Ke-39 ini telah diseleksi dan di-TC-kan di masing-masing kelurahan," terang M Fikar yang juga Ketua Badan Musyawarah Pembangunan Nagari Pauh IX Kuranji ini. 

Dijelaskan, ada 12 cabang yang dilombakan, diantaranya Cabang Tilawah Anak-anak, Cabang Tilawah Remaja, Cabang Tilawah Dewasa, Cabang Tilawah TK, Cabang Tartil Dasar, Cabang Tartil Menengah, Cabang Tartil Umum, Cabang Tahfiz 1 Juz Tilawah, Cabang Tahfiz 1 Juz Non Tilawah, Cabang Musabaqah Syahril Qur’an, Cabang Fahmil Qur’an, dan Cabang Khutbah Jum’at & Adzan. 

Kegiatan dengan dewan hakim sebanyak 25 orang ini dilaksanakan di 7 lokasi se Kecamatan Kuranji, yakni Mimbar Utama Masjid Raya Balai Baru, Masjid Al Ihsan Rimbo Tarok, Masjid Al Munawarah Pilakut, Masjid Al Iman Lolo Gunung Sarik, Masjid Taqwa Kp. Tanjung Belimbing, SD N 36 By Pass Gunung Sarik, dan Masjid Al Wustha Kampung Manggis.

Mengakhiri laporannya, M Fikar berharap MTQ menjadi salah satu sarana mewujudkan generasi Islami yang cinta AlQur’an dan mampu membawa keberkahan dunia dan  akhirat serta mensejahterakan umat dan generasi millineal.

"Generasi Millineal Islam yang baldatun thaiyibatun wa rabbungafur," tukasnya.

Usai pembukaan dilanjutkan dengan kegiatan lomba perdana yang diikuti tiga qori dan qoriah. (uki) 

0 comments:

Posting Komentar

PRAKIRAAN CUACA

eqmap

SOLOK SELATAN

Iklan

POLDA SUMBAR

iklan

TwitterFacebookGoogle PlusInstagramRSS FeedEmail

Statistic Views

Iklan

iklan

Terkini

Iklan

FACEBOOK - TWEETER

Iklan

BUMN

Iklan

REMAJA DAN PRESTASI

Iklan

iklan

Arsip Blog