22 September 2019

Malam Pisah Sambut, Walikota Fadly Amran Panggil Kapolres Cepi Noval Dengan Sebutan Abang


PADANGPANJANG(GemaMedianet.com— Kesan yang mendalam dirasakan oleh Walikota Padang Panjang H. Fadly Amran, BBA Dt. Paduko Malano terhadap Pejabat lama Kapolres Padang Panjang AKBP. Cepi Noval, SIK.

Menurut Walikota Fadly Amran, Pria kelahiran Purwakarta Jawa Barat itu banyak memberikan sumbangsihnya untuk kemajuan dan penegakan hukum di Kota berjuluk Serambi Mekah itu.

Dalam acara Malam Pisah Sambut Kapolres Padang Panjang dari AKBP. Cepi Noval, SIK kepada AKBP Sugeng Hariadi, SIK,MH,di Gedung M. Syafei, Sabtu malam (21/9/2019), Walikota Padang Panjang Fadly Amran menyampaikan bahwa banyak masukan yang ia terima dari pejabat lama Kapolres Padang Panjang Cepi Noval ketika menghadapi berbagai persoalan.

"Banyak masukan yang diberikan kepada kami, apakah itu di lapangan atau di kantor. Kami pun mengilhaminya. Memang pak Cepi memberikan solusi-5solusi yang sangat luar biasa," kata Wako Fadly.

Saran dan masukan dari Pejabat Lama Kapolres Padang Panjang Cepi Noval dirasakan oleh Walikota Fadly Amran sebagai perhatian sebagai seorang saudara.

Hal itulah yang ingin disampaikan Walikota Fadly Amran, agar ke depan, ia akan memanggil Kapolres Cepi Noval dengan panggilan abang. 

"Begitu banyak saran dan masukan yang diberikan kepada saya, izinkan saya memanggil Abang Cepi kepada bapak. Ini adalah hubungan saudara, mudah- mudahan ini akan bisa kita pertahankan selama lamanya," ungkap Fadly.

Walikota juga turut menyampaikan ucapan maaf, apabila melakukan kesalahan baik yang disengaja maupun tidak disengaja. 

Sementara kepada pejabat Kapolres yang baru Sugeng Hariadi, Walikota Fadly Amran menyampaikan agar bisa bersama sama mewujudkan kejayaan Padang Panjang. Wako Fadly juga menyatakan siap untuk menjalin komunikasi dengan Kapolres yang baru, Sugeng Hariadi.

Turut hadir dalam acara itu, Wakil Walikota Padang Panjang Drs.Asrul, Forkopimda, Sekdako Padang Panjang Sonny Budaya Putra, AP. M.Si, Anggota DPRD Kota Padang Panjang, para pejabat Pemko Padang Panjang, Kepala BUMN dan BUMD, Alim Ulama, Tokoh Adat, Tokoh Masyarakat dan berbagai lapisan masyarakat lainnya. (Kominfo/Hrs)

0 comments:

Posting Komentar

PRAKIRAAN CUACA

eqmap

SOLOK SELATAN

Iklan

POLDA SUMBAR

iklan

TwitterFacebookGoogle PlusInstagramRSS FeedEmail

Statistic Views

Iklan

iklan

Terkini

Iklan

FACEBOOK - TWEETER

Iklan

BUMN

Iklan

REMAJA DAN PRESTASI

Iklan

iklan

Arsip Blog