LUBUKBASUANG, (GemaMedianet.com) — Dalam rangka akan mengikuti kejuaraan Randai tingkat Provinsi Sumatera Barat yang akan digelar 14 September 2019 mendatang. Sanggar Seni SMKN 2 Lubukbasung menggelar latihan Randai di Sekolah setempat, Selasa (10/9/2019).
Diketahui, Kejuaraan Randai yang diikuti oleh SMK N 2 Lubukbasung ini merupakan kolaborasi dengan pihak Satlantas Polres Agam, yang mengusung tema "Tertib Berlalu Lintas".
Pembina Sanggar Seni Tradisi SMK N 2 Lubukbasung, Fauzan mengatakan, kegiatan latihan ini telah dilakukan sejak Dua Minggu terakhir, agar para peserta bisa memantapkan ide cerita dalam Randai tersebut.
"Dalam Tim Randai kali ini, kita mengikutkan sebanyak 16 orang, masing-masing peserta merupakan siswa kelas X dan XI," sebutnya.
Sementara itu, Kepala Sekolah SMK N 2 Lubukbasung menyebutkan, keikutsertaan dalam kejuaraan ini merupakan bentuk kerjasama dengan pihak Polres Agam yang telah menjalin MoU dengan Satlantas Polres Agam.
"Kejuaraan yang kita ikuti ini adalah bentuk kerjasama SMK N 2 Lubukbasung dengan pihak Satlantas Polres Agam dalam rangka mengembangkan nilai-nilai Seni dan Budaya Minangkabau," ujarnya.
Ditambahkannya, Kejuaraan Randai itu akan berlangsung pada 14 September 2019 mendatang di Pelataran Parkir GOR H. Agus Salim, Padang. (Bryan)
0 comments:
Posting Komentar