28 Agustus 2019

Pemko Padang Semarakkan Pekan Muharram 1441 Hijriah Dengan Berbagai Lomba Keagamaan


PADANG(GemaMedianet.com— Dalam rangka menyambut pergantian Tahun Baru Islam 1 Muharram 1441 Hijriah, Pemerintah Kota (Pemko) Padang melalui Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Sekretariat Daerah (Setda) menggelar Pekan Muharram.

Kegiatan yang dipusatkan di pelataran parkir Masjid Agung Nurul Iman Kota Padang itu dibuka oleh Wakil Walikota Hendri Septa, Selasa (27/8/2019).

Kepala Bagian Kesra Setda Kota Padang, Jamilus dalam laporannya menyebutkan, tujuan dilaksanakan Pekan Muharram 1441 Hijriah ini adalah untuk  menyemarakkan datangnya Tahun Baru Islam sekaligus memupuk persaudaraan antar sesama warga Kota Padang. 

Pemko berharap, ujarnya, dengan momen pergantian tahun ini menjadi evaluasi untuk masyarakat, dan Kota Padang yang lebih baik lagi ke depan.


Jamilus juga menyampaikan, serangkaian itu maka Pekan Muharram 1441 H ini bakal dimeriahkan dengan menggelar berbagai perlombaan. 

Kegiatan lomba yang berlangsung selama tiga hari, mulai 27-29 Agustus 2019 tersebut diantaranya Lomba Nasyid antar tingkat pelajar SMP/MTs, Lomba Qasidah Rebana antar majelis Taklim, dan Lomba Da'i Cilik (Dacil) antar SD/MI.

Jamilus menambahkan, selain menggelar berbagai lomba, puncak pekan Muharram 1441 H adalah pada malam pergantian detik-detik tahun baru Islam yang bertepatan dengan tanggal 31 Agustus 2019, bakal dilaunching "Gerakan Mari Berwakaf Untuk Membangun Ekonomi Umat", Tausyiah dan dilanjutkan dengan Pawai Obor.


"Semoga berbagai kegiatan yang kita gelar dapat berjalan aman dan lancar, serta mendapatkan perlindungan dari  Allah SWT, aamiin," tukasnya mengakhiri. 

Sementara Wakil Wali Kota Padang, Hendri Septa dalam sambutannya menyampaikan, perlu diketahui diketahui bahwa makna datangnya tahun baru 1 Muharram 1441 Hijriah adalah momentum untuk merubah diri  agar menjadi pribadi yang lebih baik lagi, terutama dalam beribadah meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT. 

"Jika di tahun sebelumnya kita masih kurang rajin dalam beribadah. Semoga untuk tahun ini dan selanjutnya tentu dilebih ditingkatkan lagi," harapnya.


Wawako menyrbutkan, Pemerintah Kota Padang bertekad untuk terus membuat kegiatan yang ditujukan sebagai proses pembinaan mental dan spiritual bagi masyarakat. Seperti diantaranya melalui kegiatan Pesantren Ramadan, Wirid Remaja, Didikan Subuh, Program Padang Menghafal Alquran, Program 1821 serta berbagai kegiatan keagamaan lainnya. 

“Program itu semua sebagai bentuk perhatian dan komitmen kita dalam menanamkan nilai-nilai agama kepada generasi muda dan mewujudkan generasi Qurani di kota ini. Karena generasi muda saat ini adalah generasi penerus dalam pembangunan Kota Padang di masa datang,” ungkapnya. 

Wawako Hendri juga mengajak masyarakat untuk sama-sama menjadikan momentum tahun baru Islam dengan senantiasa meneladani nilai-nilai perjuangan Nabi Muhammad SAW. Yaitu bagaimana dalam membangun sebuah kota yang berkeadilan dan beragam, menjamin kemerdekaan beribadah serta menjamin kesejahteraan rakyatnya.

“Kita tentu mengetahui bersama-sama bagaimana kisah Nabi Muhammad SAW dalam menegakkan agama Islam dan bagaimana perjuangan beliau dalam memimpin masyarakatnya. Untuk itu kepada seluruh warga masyarakat Kota Padang, mari kita sama-sama membangun Kota Padang dengan memberikan sumbangsih apa yang kita bisa agar kota ini lebih baik lagi dari waktu ke waktu, " tutupnya sekaligus membuka Pekan Muharram 1441 H itu. (*/rel) 

0 comments:

Posting Komentar

PRAKIRAAN CUACA

eqmap

SOLOK SELATAN

Iklan

POLDA SUMBAR

iklan

TwitterFacebookGoogle PlusInstagramRSS FeedEmail

Statistic Views

Iklan

iklan KPU Pesisir Selatan

Terkini

Iklan

FACEBOOK - TWEETER

Iklan

BUMN

Iklan

REMAJA DAN PRESTASI

Iklan

iklan

Arsip Blog