27 Agustus 2019

Anggota DPRD Eka Hariani Sandra Letakkan Batu Pertama Pembangunan Mushalla Nurul Hikmah


PASAMAN(GemaMedianet.com— Anggota DPRD Kabupaten Pasaman, Eka Hariani Sandra melakukan peletakan batu pertama pembangunan Mushalla Nurul Hikmah Kampuang Lua Jorong Tanjuang Alai Nagari Pauah Kecamatan Lubuksikaping, Selasa (27/8/2019) pagi.

Pada peletakan batu pertama ini, Anggota DPRD Pasaman Daerah Pemilihan (Dapil) I dari Partai Golkar itu didampingi oleh Ketua Panitia Pembangunan Mushalla, tokoh ninik mamak, alim ulama, urang sumando Kampuang Lua, serta kaum ibu di daerah itu.

Eka Hariani Sandra  dalam kesempatan tersebut mengatakan, siap membantu dalam pembangunan Mushalla di kampung halamannya ini. "Mari kita ringankan tangan membantu pembangunan mushalla ini, sehingga umat Islam dapat memanfaatkan untuk beribadah,” kata Eka Hariani Sandra anggota DPRD Pasaman Dapil I yang baru dilantik 12 Agustus 2019 kemarin.

Dikatakannya, pembangunan Mushalla Nurul Hikmah ini wajib kita dukung bersama. Oleh karena itu, dia mengharapkan agar semua pihak dapat memberi dukungan.

Sementara itu, Ketua Pembangunan Mushalla Nurul Hikmah, Yunizar yang akrab dipanggil Pak Can mengatakan pada dasarnya pembangunan sebuah mushalla bertujuan adalah pembinaan ummat khususnya generasi muda, tetap yang utama adalah memanfaatkan mushalla dengan sebaik-baiknya, sekaligus memakmurkannya.

“Saya juga akan siap membantu dan memberi dukungan dalam pembangunan mushalla ini. Direncanakan bangunannya bertingkat, pada lantai satu akan dijadikan tempat berwudhu dan di lantai dua tempat ibadah. Dengan ukuran bangunan 15 meter x 15 meter,” kata Yunizar.

Ia juga memberi apresiasi atas pembangunan mushalla yang dilakukan secara swadaya oleh masyarakat di Kampung ini. Menurutnya ini adalah bentuk kemandirian dan keimanan yang kuat dalam masyarakat di daerah Kampung Lua ini.

“Semangat dari masyarakat untuk mendorong pembangunan mushalla ini tampak terlihat,  ini terbukti dengan semangat kegotong royongan masyarakat dalam membangun mushalla ini,” jelas Yuzinar.

Pihaknya juga berharap seluruh para dermawan dan masyarakat setempat untuk terus menyumbangkan hartanya di jalan Allah. Mustahil mushalla terbangun tanpa dukungan kita semua. 

"Harapan kita tentu pembangunan mushalla ini dapat segera dirampungkan dalam waktu tidak terlalu lama sehingga bisa segera dimanfaatkan oleh masyarakat," tukasnya. (Noel)

0 comments:

Posting Komentar

PRAKIRAAN CUACA

eqmap

SOLOK SELATAN

Iklan

POLDA SUMBAR

iklan

TwitterFacebookGoogle PlusInstagramRSS FeedEmail

Statistic Views

Iklan

iklan KPU Pesisir Selatan

Terkini

Iklan

FACEBOOK - TWEETER

Iklan

BUMN

Iklan

REMAJA DAN PRESTASI

Iklan

iklan

Arsip Blog