05 Juni 2019

Kakan Kemenag Pasaman Ajak Masyarakat Saling Memaafkan dan Jaga Nilai Ibadah Pasca Ramadhan


PASAMAN(GemaMedianet.com— Kepala Kantor Kementerian Agama (Kakan Kemenag) Kabupaten Pasaman H.Dedi Wandra mengajak masyarakat untuk saling memaafkan.

Hal tersebut disampaikannya dihadapan ribuan jamaah Shalat Ied di halaman Kantor Bupati Pasaman, Rabu (5/6/2019).

Dedi Wandra menilai betapa indahnya kehidupan ini jika satu sama lainnya saling maaf memaafkan serta menebarkan salam.

Selanjutnya juga, Kakan mengingatkan ummat untuk meningkatkan kualitas ibadah pasca Ramadhan dan menjaga nilai-nilai ibadah yang telah dilakukan selama bulan Ramadhan kemarin.

“Jaga nilai ibadah jangan sampai rusak setelah berlalunya Ramadhan,” pesannya.

Pejabat kelahiran Pematang Panjang Sijunjung itu meminta agar masyarakat Pasaman tidak berlebihan dalam merayakan Idul Fitri, namun dengan kesederhanaan karena esensinya adalah ummat kembali kepada fitrah, dan hendaknya pasca puasa menjadi pribadi-pribadi yang taqwa.

Dedi juga menyampaikan pesan Kepala Kanwil Kemenag Provinsi Sumatera Barat H.Hendri agar ummat kembali kepada jati diri yang sesungguhnya, pribadi yang kepada siapapun kapanpun selalu merajut kasih sayang, menebar damai dan saling berbagi.

Ia juga meneruskan pesan Menteri Agama RI H.Lukman Hakim Syaifuddin, yang meminta masyarakat dapat mempererat sekaligus memperkuat ikatan persaudaraan seagama, sebangsa dan persaudaraan sesama umat manusia khususnya di Ranah Pasaman yang agamis ini.

Sebelumnya, Kakan menyampaikan laporan Panitia Hari Besar Islam (PHBI) dihadapan Bupati Pasaman H.Yusuf Lubis tentang infak sedekah yang diterima pada Shalat Idul Fitri tahun lalu.

Diinformasikan Dedi Wandra, bertindak selaku Khatib shalat Ied tahun ini adalah Dosen STAIN Bukittinggi Syaiful Amin yang menyerukan ummat Islam Pasaman untuk mengaktualisasikan nilai-nilai ibadah Ramadhan.

Sementera itu, Bupati Yusuf Lubis meminta masyarakat agar memetik semangat hari raya Idul Fitri ini untuk mewujudkan visi daerah yang sejahtera, agamis dan berbudaya. 

Usai pelaksanaan shalat, Dedi Wandra bersama Forkopimda serta pejabat Pemerintah Daerah bersilaturrahim ke rumah dinas Bupati dan Wakil Bupati Pasaman. 

Pada  hari pertama lebaran tersebut, Kakankemenag juga menggelar open house di rumah dinasnya komplek kantor guna mempererat ukhuwah serta tali silaturrahim keluarga besar instansi. (Noel)

0 comments:

Posting Komentar

PRAKIRAAN CUACA

eqmap

SOLOK SELATAN

Iklan

POLDA SUMBAR

iklan

TwitterFacebookGoogle PlusInstagramRSS FeedEmail

Statistic Views

Iklan

iklan KPU Pesisir Selatan

Terkini

Iklan

FACEBOOK - TWEETER

Iklan

BUMN

Iklan

REMAJA DAN PRESTASI

Iklan

iklan

Arsip Blog