25 November 2017

Branding Wisata Sumbar Disepakati Dengan Sebutan "Taste Of Padang"



PADANG, (GemaMedianet.com) — Sesuai hasil pertemuan dan pembahasan branding wisata Sumatera Barat, telah disepakati bersama dengan sebutan "Taste Of Padang"

Hal ini disampaikan Wakil Gubernur Sumbar, Nasrul Abit dalam acara Penyusunan Komitmen Destinasi Wisata Branding Sumatera Barat di Mercure Hotel, Jum'at (24/11/2017).

Hadir dalam kesempatan itu, Kepala Dinas Pariwisata Oni Yulfian, Ketua Tim konsultan Branding Ahmad Ma'ruf, Wakil Bupati Padang Pariaman, Bupati Solok, Bupati Mentawai, OPD 19 Kab/Kota dan Niniak mamak dan tokoh masyarakat.

Wagub juga menyampaikan, sebelumnya Tim konsultan sudah melakukan beberapa survey baik literatur, terjun ke lapangan dan FGD yang dilakukan di Kab/Kota dengan waktu dua bulan ini.

Dengan riset, sebutnya, tim konsultan melalui FGD dan beberapa riset lainnya, telah mengusulkan Branding Destinasi Wisata Sumbar dengan " Taste of Padang Culture of Minang". Branding bukan hanya logo, tapi upaya jangka panjang untuk mempromosikan, hingga dilihat wisatawan sesuai dengan khas dan keistimewaan yang populer.

“Tahun ini ada 5 Provinsi yang disupport Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif untuk melakukan kajian Branding, salah satunya Wisata Sumbar,” terang Nasrul Abit.

Usulan Taste of Padang Culture of Minang ini mendapatkan tanggapan, beragam dalam diskusi dalam pertemuan dari seluruh pihak, sehingga muncul berbagai usulan lainnya.

Dengan tanggapan akan Brand yang diusulkan oleh tim konsultan, Nasrul Abit mengingatkan, nama yang diusulkan bukan untuk City Branding, kita mencari kesamaan dari 19 Kab/Kota.

Setelah beberapa usulan dilontarkan oleh peserta FGD terkait penetapan Branding, maka semuanya sepakat untuk mengubah nama menjadi "Taste of Padang". "Dalam waktu dekat ini Brand yang telah disepakati, akan dideklarasikan oleh presiden," jelas Nasrul Abit. (rel/em)

0 comments:

Posting Komentar

PRAKIRAAN CUACA

eqmap

SOLOK SELATAN

Iklan

POLDA SUMBAR

iklan

TwitterFacebookGoogle PlusInstagramRSS FeedEmail

Statistic Views

Iklan

iklan KPU Pesisir Selatan

Terkini

Iklan

FACEBOOK - TWEETER

Iklan

BUMN

Iklan

REMAJA DAN PRESTASI

Iklan

iklan

Arsip Blog