02 Oktober 2017

Walikota Padang : Ayo, Gaungkan Terus Hari Kesaktian Pancasila



PADANG, (GemaMedianet.com) — Walikota Padang H.Mahyeldi Ansharullah melihat sejak era refomasi, peringatan G30S/PKI setiap 30 September seperti tidak dianggap penting. Begitu pula peringatan Hari Kesaktian Pancasila, yang selalu diperingati pada 1 Oktober.

“Hal itu ditandai dengan kurangnya kesadaran masyarakat mengibarkan bendera setengah tiang setiap tanggal 30 September. Pemberitaan mengenai Hari Kesaktian Pancasila, juga tak ada gaungnya,” kata Mahyeldi usai upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila di Lapangan Imam Bonjol, Padang, Minggu (1/10/2017).

Hemat Mahyeldi, peristiwa G30S/PKI yang merupakan sejarah kelam bangsa Indonesia seperti hendak dihapuskan dari memori kolektif para generasi muda Indonesia. Namun begitu, Walikota Padang mengatakan bahwa kebenaran sejarah tidak akan pernah bisa ditutupi. Bahwa komunisme adalah paham radikal yang merupakan ancaman bagi ideologi bangsa Indonesia, Pancasila.

“Kita harus terus gaungkan Hari Kesaktian Pancasila setiap tahunnya,” tegas Mahyeldi.

Peringatan Hari Kesaktian Pancasila tahun ini bertemakan "Kerja Bersama Berlandaskan Pancasila Mewujudkan Masyarakat yang Adil dan Makmur”. Tema tersebut menjelaskan bahwa untuk membangun bangsa dan negara dibutuhkan kerjakeras bersama berlandaskan Pancasila.

“Pancasila adalah sumber nilai jati diri bangsa sekaligus pondasi negara. Pancasila juga falsafah negara. Oleh karena itu, Pancasila harus menjadi acuan bagi kita dalam mewujudkan Indonesia yang adil, makmur, dan sejahtera,” tutur Walikota Padang.

Walikota mengatakan, setiap kita mesti terus menerus menumbuhkkembangkan nilai-nilai Pancasila. Terutama kepada semua generasi, serta generasi penerus bangsa.

“Dalam konteks ini, pendidikan merupakan sistem yang bisa melakukannya secara efektif, karena melalui sistem pendidikan, penggalian, penanaman, pengembangan dan pengamalan nilai Pancasila dapat dilakukan secara sistemik, sistematik, dan masif,” ujar walikota. (Charlie)

0 comments:

Posting Komentar

PRAKIRAAN CUACA

eqmap

SOLOK SELATAN

Iklan

POLDA SUMBAR

iklan

TwitterFacebookGoogle PlusInstagramRSS FeedEmail

Statistic Views

Iklan

iklan KPU Pesisir Selatan

Terkini

Iklan

FACEBOOK - TWEETER

Iklan

BUMN

Iklan

REMAJA DAN PRESTASI

Iklan

iklan

Arsip Blog