PADANG,
(GemaMedianet.com)
– Memulai
agenda safari ramadhan di masjid-masjid dan mushalla-mushalla pada daerah
pemilihan (dapil), anggota DPRD Kota Padang Wahyu Iramana Putra mengawali
debutnya di Masjid Nurul Ihsan Padang Baru Timur Kelurahan Alai Parak Kopi
Kecamatan Padang Utara, Padang, Sabtu (10/6/2017).
Kedatangan
Wahyu Iramana Putra yang juga Wakil Ketua DPRD Kota Padang ini disambut hangat Pengurus
Masjid Nurul Ihsan beserta jamaah.
Di
kesempatan itu Ketua Pengurus Masjid Nurul Ihsan, H.Erwin menyampaikan perkembangan
pembangunan Masjid Nurul Ihsan, termasuk pembangunan fisik berupa tempat berwudhu
dan wc kaum ibu-ibu.
“Kedatangan
Wakil Rakyat Bapak Wahyu Iramana Putra dalam rangkaian safari ramadhan di
masjid kami seperti gayung bersambut. Kami dapat kiranya menyampaikan aspirasi
kami terkait kebutuhan tambahan dana pembangunan fisik yang saat ini tengah
berlangsung, diantaranya pembangunan fisik berupa tempat berwudhu dan wc kaum
ibu-ibu,” terang H.Erwin.
Ia
juga menyampaikan, tingginya animo peserta didik yang mengikuti pesantren ramadhan
di Masjid Nurul Ihsan. “Dari data yang
ada, jumlah peserta didik dari mulai SD dan SMP untuk mengikuti Pesantren
Ramadhan 1438 H berjumlah 315 orang, ,” ujarnya.
Selain
itu, MDTA yang ada di bawah naungan masjid juga telah terakreditasi A, dan
direncanakan akan membangun gedung MDTA yang lebih representatif. “Besar
harapan kami kiranya membangun gedung MDTA yang lebih representatif juga mendapatkan
dukungan dan perjuangan dari Bapak Wahyu Iramana Putra sebagai wakil rakyat,” tukasnya.
Sementara
Wakil Ketua DPRD Kota Padang, Wahyu Iramana Putra mengapresiasi digelarnya
pesantren ramadhan di Masjid Nurul Ihsan. Namun, ia juga mengingatkan, seiring dengan
tingginya perhatian pemerintah terhadap siswa/pelajar yang mampu menghapal atau
menguasai beberapa juz Alquran nantinya dapat memilih perguruan tinggi yang
diminati, kiranya hal itu kedepannya juga mendapat perhatian dari pengurus masjid.
Selain
itu ia juga menyampaikan, sebagai wakil rakyat maka kegiatan safari ramadhan adalah
dalam rangka menjemput aspirasi. Oleh karena itu sudah menjadi kewajiban dari anggota
dewan untuk memperjuangkan aspirasi masyarakat di dapil-nya masing-masing.
Terkait
aspirasi masyarakat untuk menyelesaikan persoalan banjir yang mulai jadi
langganan di kawasan Gunung Pangilun dan sekitarnya, menurut Wahyu sudah ada
anggaran perbaikan irigasi untuk kawasan Alai Parak Kopi dan Gunung Pangilun sebesar
Rp.6 miliar lebih. “Dana itu sudah dianggarkan pada APBD Padang 2017,” terang Wahyu.
Baca Juga : 13 Hari Anggota DPRD Padang Safari Ramadhan di Dapil Masing-masing
Begitu juga dengan perbaikan irigasi di Alai Parak Kopi dan Gunung Pangilun saat ini tengah proses tender. Oleh karena itu, wahyu berharap dukungan dari masyarakat Alai Parak Kopi dan Gunung Pangilun agar perbaikan irigasi tersebut berjalan lancar dan tidak mengalami kendala. “Perbaikan irigasi ini sangat berarti bagi kita semua,” ujar Wahyu
Begitu juga dengan perbaikan irigasi di Alai Parak Kopi dan Gunung Pangilun saat ini tengah proses tender. Oleh karena itu, wahyu berharap dukungan dari masyarakat Alai Parak Kopi dan Gunung Pangilun agar perbaikan irigasi tersebut berjalan lancar dan tidak mengalami kendala. “Perbaikan irigasi ini sangat berarti bagi kita semua,” ujar Wahyu
Mengakhiri
kegiatan Safari Ramadhan, Wahyu di kesempatan itu menyerahkan bantuan senilai
Rp15 juta kepada Masjid Nurul Ihsan diwakili ketua pengurus. Sementara terkait
kegiatan pembangunan fisik masjid lainnya, Wahyu meminta pengurus segera membuat
proposal untuk diajukan ke Pemko Padang. (ki)
0 comments:
Posting Komentar