28 Februari 2017

SMKN 5 Padang “Ngaku” Siap Hadapi UNBK 2017


PADANG, (GemaMedianet.com) SMK Negeri 5 Padang mengklaim siap menghadapi Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) yang dijadwalkan berlangsung pada April mendatang. 

Terkait kesiapan itu Kepala SMKN 5 Padang, Deta Mahendra mengatakan, siswa yang akan menjadi peserta ujian UNBK Nyang menjadi kebijakan Kemendiknas tersebut telah mengikuti gelaran simulasi.

"Ya, siswa kelas XII telah dua kali mengikuti simulasi terkait UNBK," ungkap Deta yang mengaku tak bisa berlama-lama karena terburu-buru untuk segera mengikuti kegiatan di luar, Sabtu lalu. 

Ia menunjuk Proktor UNBK, Eti Junaida yang berkebetulan tidak beberapa jauh dari tempatnya berdiri untuk memberikan keterangan lebih lanjut kepada awak media.

"Dengan ibu Proktor ini saja yaaaa,' sebut Deta sembari berlalu meninggalkan lokasi. 

Proktor UNBK, Eti Junaida mengatakan, dalam mempersiapkan siswa untuk mengikuti UNBK yang pertama kali digelar di Sumatera Barat tersebut, SMKN 5 Padang telah melakukan simulasi. Menurutnya, dari simulasi yang digelar tampaknya pemahaman siswa semakin meningkat.

Ia mengakui, peralatan untuk UNBK SMKN 5 Padang masih memiliki kekurangan, karena pihak sekolah belum memiliki peralatan UNBK sebanyak sepertiga dari jumlah siswa. 

Beruntung saja, ada permintaan dari SMA Pertiwi di Air Tawar untuk bergabung ke SMKN 5 Padang. Dengan demikian kekurangan peralatan UNBK sebelumnya akhirnya terpenuhi.

“SMA Pertiwi memiliki kekurangan peralatan sebanyak tiga lokal, sementara SMKN 5 Padang hanya kurang satu lolal. Dengan penggabungan ini, maka empat lokal yang disyaratkan sudah terpenuhi,” ujarnya. 

Ke depan, sebutnya, karena program UNBK ini sepertinya bakal berlanjut di tahun-tahun berikutnya, ia berharap pemerintah dapat member perhatian dengan mengalokasikan peralatan UNBK di tiap-tiap sekolah.

“Pasalnya, dengan hanya memanfaatkan dana BOS yang ada, sekolah hanya mampu untuk membeli perangkat komputer sebanyak 5 unit setiap tahunnya. Tentu, hal ini membutuhkan waktu yang cukup lama,” ulasnya. (mr)

0 comments:

Posting Komentar

PRAKIRAAN CUACA

eqmap

SOLOK SELATAN

Iklan

POLDA SUMBAR

iklan

TwitterFacebookGoogle PlusInstagramRSS FeedEmail

Statistic Views

Iklan

iklan KPU Pesisir Selatan

Terkini

Iklan

FACEBOOK - TWEETER

Iklan

BUMN

Iklan

REMAJA DAN PRESTASI

Iklan

iklan

Arsip Blog