03 Februari 2017

Gubernur Ingatkan Pentingnya Koordinasi dan Sinergitas Membangun Pertanian Sumbar


PADANG, (GemaMedianet.com) Gubernur Sumatera Barat mengingatkan pentingnya koordinasi dan sinergi program/kegiatan antara pemerintah kabupaten/kota dengan Pemerintah Provinsi dalam membangun pertanian Sumbar. 

“Kita harus duduk bersama, karena apabila program/ kegiatan dilaksanakan sendiri maka hasilnya kurang maksimal, apalagi anggaran yang dimiliki pun terbatas,” kata Gubernur Irwn Prayitno dalam Rapat Koordinasi (Rakor) Percepatan Pelaksanaan Program/kegiatan Pembangunan Pertanian 2017 dan Evaluasi Program/kegiatan 2016 bersama Kepala dinas pertanian dan perkebunan kabupaten/kota se-Sumbar serta stakeholder terkait, Rabu (1/2/2017). 

Gubernur menyebutkan, masih banyak pola bertani dan bertanam masyarakat yang belum tepat, maka tugas kepala dinas untuk terus memberikan penyuluhan agar hasil pertanian bisa maksimal.

Ia juga mengharapkan, kerjasama Bupati/Walikota untuk membuat program/kegiatan Cabai di dalam polybag yang akan dibagikan kepada masyarakat nantinya. 

“Cabai salah satu penyebab tingginya inflasi di Sumbar, apabila hal program/ kegiatan tersebut dilakukan secara masif, insyaallah inflasi bisa ditekan,” ulasnya. 

Pada kesempatan itu gubernur menyerahkan DIPA APBN 2017 yang diterima oleh Kepala Dinas Pertanian Kab. Pesisir Selatan, Pasaman Barat dan Lima Puluh Kota sebagai bantuan Pusat kepada daerah. (mr)

0 comments:

Posting Komentar

PRAKIRAAN CUACA

eqmap

SOLOK SELATAN

Iklan

POLDA SUMBAR

iklan

TwitterFacebookGoogle PlusInstagramRSS FeedEmail

Statistic Views

Iklan KPU Pesisir Selatan

iklan

Terkini

Iklan

FACEBOOK - TWEETER

Iklan

BUMN

Iklan

REMAJA DAN PRESTASI

Iklan

iklan

Arsip Blog