PESSEL,
(GMn)— Pemerintah Kabupaten Pesisir Selatan (Pemkab
Pessel) tahun ini bakal menggelar beberapa kegiatan promosi wisata, diantaranya
Kegiatan Festival Pesona Mandeh, Festival Langkisau, Volly Pantai dan Paralayang.
Selain itu juga terdapat sejumlah promosi wisata lainnya yang dilaksanakan oleh komunitas,
diantaranya Kemah Persahabatan Anak Pesisir (KPAP), Festival Bahari, Festival
Rabab dan iven lainnya.
Kepala Dinas Pariwisata Ekonomi Kreatif
Pemuda dan Olahraga Pessel, Zefnihan mengungkapkan, pihaknya sangat bangga ada
beberapa iven yang digelar untuk meningkatkan promosi wisata, baik kegiatan
yang dilakukan oleh pihak kabupaten, kecamatan Hingga Nagari.
Seperti kegiatan Festival Langkisau
dilaksanakan pada 15 April, Festival Pesona Mandeh Bulan Mei. Sedangkan Volly
Pantai dan Paralayang waktu pelaksanaan ditentukan dengan kelender
olahraga dari kementrian Pemuda olahraga. Sedangkan KPAP, dilaksanakan pada
Februari mendatang.
"Untuk Festival Rabab, Festival Bahari dan Kuliner
waktunya masih belum ditentukan," ujarnya, kemarin.
Menurutnya, kelender wisata telah
disusun dan akan menjadi agenda rutin, sehingga kegiatan promosi wisata bisa
dilakukan secara maksimal. “Dengan demikian wisatawan mengetahui kapan Pessel
memiliki iven,” pungkasnya. (doni)
0 comments:
Posting Komentar